Danramil 1616-07/Payangan Menjadi Narasumber Bela Negara Di SMPN 1 Payangan




Gianyar - Bertempat di aula SMPN 1 Payangan, Kabupaten Gianyar Danramil 1616-07/Payangan, Kapten Inf I Wayan Sudana yang menjadi narasumber dalam  pelaksanaan ceramah Bela Negara pada pelatihan kepemimpinan pengurus  OSIS SMPN 1 Payangan masa bhakti 2023 - 2024, yang didampingi oleh pembina OSIS SMPN 1 Payangan. Selasa (27/12/2022).


Pada pelaksanaan ceramah Bela Negara tersebut Danramil 1616-07/Payangan menyampaikan kepada generasi muda khususnya untuk cinta tanah air dan harus memiliki jiwa juang yang tinggi untuk menjaga keutuhan bangsa dan negara karna *NKRI HARGA  MATI* jadi mari kita sama sama menjaga keutuhan bangsa dan pemuda adalah ujung tombaknya. Pungkasnya. 


Turut hadir dalam kegiatan bela negara Danramil 1616-07/ Payangan, pembina OSIS SMPN 1 Payangan, panitia OSIS SMPN 1 Payangan dan OSIS kelas VII & VIII berjumlah 60 orang.  (*)

Post a Comment

Lebih baru Lebih lama