Babinsa Dampingi Dan Amankan Pengobatan Gratis Dari Puskesmas



Gianyar - Bertempat di Balai Banjar  Triwangsa Desa Kelusa Kecamatan  Payangan Kabupaten Gianyar, Babinsa Desa Kelusa Koramil 1616-07/Payangan, Serma I Wayan Yasa bersama Bhabinkamtibmas bersinergi memantau jalannya kegiatan pengobatan gratis. Selasa (6/12/2022).


Pelaksanaan pengobatan gratis dari UPTD Puskesmas Payangan, yang di pimpin oleh dr Devanita untuk mengecek para Lansia dan mengetahui perkembangan kesehatan dengan cara penimbangan berat badan, pengecekan tensi, pengecekan gula darah dan pemberian vitamin.


Pengecekan kesehatan dilakukan oleh dokter (PMT) yang bersumber dari dana desa dengan jumlah lansia sebanyak 99 orang. 


Turut hadir dalam kegiatan pengobatan gratis, Babinsa Desa Kelusa, Bhabinkamtibmas Desa Kelusa, Kelian Dinas Banjar Triwangsa, Ngakan Ketut Putra dan Staf Desa Desa Kelusa.


Dalam kegiatan Babinsa Desa Kelusa menghimbau kepada seluruh yang hadir dalam kegiatan pengobatan gratis, untuk tetap mematuhi protokol kesehatan untuk mencegah dan memutus mata rantai penyebaran virus covid 19.  (*)

Post a Comment

Lebih baru Lebih lama